Safari Ramadhan, seperti ini pesan Ketua DPRD Kota Bandung saat Kunjungi Warga LDII
ldiibandung.or.id, Bandung (04/04). Pimpinan DPRD Kota Bandung Dr. H. Edwin Sanjaya, SE., MM melakukan Safari Ramadhan ke warga LDII Kota Bandung, bertempat Masjid Al Manshurin Kec Panyileukan Kota Bandung, pada hari Selasa (04/04/2023)
Dalam kesempatan tersebut, Edwin menjelaskan tujuan Safari Ramadhan ini dalam rangka mengajak warga LDII untuk bersama-sama membangun umat dan menciptakan rasa damai diantara umat islam.
“Kita berharap dari silaturahmi yang kita lakukan ini akan mempererat ukhuwah diantara kita sebagaimana pesan dari baginda Nabi Muhammad SAW seorang mukmin yang satu dengan mukmin yang lain itu ibarat satu bangunan yang mana satu dengan yang lainnya harus saling menguatkan, karena dengan bersama-sama ini kita bisa membangun umat, membangun masyarakat termasuk juga menyelesaikan persoalan-persoalan di tengh-tengah masyarakat,” ucap Edwin.
Lebih lanjut ia berpesan kepada warga LDII supaya memperkuat ukhuwah dan persaudaraan antar sesama muslim. “Pesan untuk saudara-saudaraku LDII, perkuat akidah tauhid kita pada Alloh lalu muliakan ahlaq kita dan kita perkuat juga ukhuwah diantara kita karena sesama muslim itu bersaudara,” tambah Edwin.
Menanggapi hal tersebut, Ketua DPD LDII Kota Bandung Edi Sunandar bersyukur karena diperhatikan oleh pimpinan DPRD dan menjelaskan program yang akan dilaksanakan dibulan Ramadhan ini.
“Kami merasa betul-betul diperhatikan, merasa dekat dengan pimpinan kami yang juga sebagai Umaro, dan kami akan Kami akan melakukan bakti sosial ada yang berupa pembagian takjil, pasar murah, sedekah kepada anak yatim dan yang rutin itu di 10 malam terakhir rencananya akan mengadakan Ikhtikaf serentak di masjid-masjid yang dikelola LDII,” tutup Edi.
Pada bulan suci Ramadhan ini LDII mengajak kepada semua masyarakat untuk berlomba-lomba dalam kebaikan dan bisa mencapai 5 sukses Ramadhan yaitu Sukses Puasa, Sukses Tarawih, Sukses Tadarus Al Qur’an, Sukses mendapatkan Lailatul Qodar dan Sukses Zakat Fitrah.
FAZR/LinesTV